PENERAPAN PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING BERBASIS SAINTIFIK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MATERI PENYAKIT HIV/AIDS DI KELAS XI TPM 1 SMK NEGERI 1 PUNGGING

Authors

  • Cahyoko Tri Alianto

Abstract

Hasil observasi awal di SMK Negeri 1 Pungging yang diperoleh nilai ulangan harian kelas XI TPM 1 pada materi penyakit HIV / AIDS Lebih dari 50%  tidak tuntas dalam belajar. Rendahnya hasil belajar dikarenakan penerapan metode pembelajaran yang kurang sesuai, siswa pasif dalam pembelajaran, tidak ada penilaian terhadap tugas. Untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi penyakit HIV/AIDS, maka dilakukan penelitian tindakan kelas yang terdiri dari dua siklus. Setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa SMK Negeri 1 Pungging Kelas XI TPM 1 tahun ajaran 2018/2019. Instrumen pengumpulan data dalam penelitian ini adalah soal evaluasi untuk ranah kognitif yang dilaksanakan setiap akhir siklus. Hasil penelitian menunjukkan  bahwa pembelajaran dengan menggunakan problem solving  memberikan kemudahan guru dalam pembelajaran, menjadikan pembelajaran berpusat pada siswa, menuntaskan hasil belajar, dan dapat mengajarkan dan melatihkan perilaku berkarakter siswa. Keterlaksanaan RPP berkategori baik dengan skor rerata 3.81 pada siklus pertama dan 4 pada siklus kedua. Aktivitas siswa mencapai 85.26% pada siklus pertama dan naik menjadi 92.22%. Pada aspek perilaku ilmiah kedua siklus menunjukkan berada pada katagori baik. Ketuntasan hasil belajar juga menunjukkan peningkatan, dari 74,3% pada siklus pertama menjadi 94.3% pada siklus kedua.

Downloads

Published

2022-09-26