VARIASI BAHASA DAN NILAI PENDIDIKAN KARAKTER PADA YOUTUBE TVONENEWS BERTEMA POLITIK VS SEPAK BOLA KAJIAN SOSIOLINGUISTIK
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bentuk ragam bahasa pada percakapan yang terdapat dalam Youtube TvOneNews yang bertemakan Politik vs Sepak Bola dengan menggunakan kajian Sosiolinguistik pandangan Abdul Chaer. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik melihat, mendengar, dan mentatat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif, serta data yang dihasilkan adalah kutipan kata, kalimat, dalam percakapan. Subjek yang digunakan pada penelitian ini adalah konten Youtube dari channel TvOneNews yang bertema Politik vs Sepak Bola. Lokasi penelitian tidak terikat, serta proses penelitian menggambarkan aktivitas dari awal hingga menyusun laporan penelitian. Instrumen dari penelitian ini terdiri dari instrumen utama dan instrumen bantu. Instrumen utama penelitian ini adalah peneliti itu sendiri, sedangkan instrumen bantu adalah menggunakan tabel data. Validasi data yang digunakan dalam penelitian adalah teknik triangulasi. Teknik analisis data dalam penelitian kualitatif didapatkan dari berbagai sumber, dengan teknik pengumpulan data dari berbagai sumber dokumen atau tulisan.Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat adanya variasi bahasa pada segi keformalan dan segi penutur yang diucapkan oleh beberapa narasumber pada acara dalam Youtube TvOneNews yang bertemakan Politik vs Sepak Bola. narasumber terdiri dari Politisi Senior PDI Perjuangan, Sekjen Partai Gelora, Wasekjen PA, Ekspo PSSI, Aktifis Pro Israel, dan Pengamat Sepak Bola. Para narasumber dalam acara tersebut menggunakan variasi bahasa dari segi keformalan karena situasi yang membahas perihal isu politik dan olahraga, serta adanya ragam bahasa dari segi penutur dalam percakapan yang diucakan narasumber pada acara tersebut. selain itu penelitian ini juga akan membahas nilai-nilai pendidikan karakter yang sesuai dengan pemikiran Syamsul Kurniawan. Menurut Kurniawan, pendidikan memiliki tujuan yakni membantu manusia dalam bersikap atau berperilaku yang baik, sesuai dengan norma-norma yang ada. Nilai-nilai pendidikan karakter yang terdapat dalam Youtube TvOneNews yang bertemakan Politik vs Sepak Bola meliputi nilai religius, toleransi, cinta tanah air, semangat kebangsaan, cinta damai, menghargai prestasi, dan demokratis.Kata-Kata Kunci: Sosilonguistik, Variasi Bahasa, Nilai-Nilai Pendidikan Karakter